http://rev-all.blogspot.com/search/label/Perangkat%20Muslim

22 Januari 2015

Aplikasi: Cek Tagihan PLN & Reminder, Cek tagihan listrik dan pengingat bulanan

Bismillah,
Untuk mengisi kategori produk anak bangsa pada aplikasi android di blog ini, akan kita ulas sebuah aplikasi cukup bagus dan bermanfaat dalam kehidupan kita yaitu aplikasi cek tagihan PLN/ tagihan listrik. Selain dapat mengecek tagihan listrik, aplikasi ini disertai fasilitas Reminder atau pengingat (yang akan ada notifikasi setiap bulannya). Penasaran? yuk cek tentang aplikasinya di sini:

Nama
: Cek Tagihan PLN & Reminder
Versi
: 2.0.1
Update
: Oktober 2014
Ukuran file
: 2,2 Mb
Versi Android
: 2.3 dan lebih baru
Developer
Situs
:techmediasoft.blogspot.com

Berikut ini adalah screenshot ikon dan tampilan aplikasi:
Screenshot ikon aplikasi CEK TAGIHAN PLN oleh rev-all.blogspot.com
Ikon aplikasi Cek Tagihan PLN & Reminder
Dari ikon aplikasi sudah sangat jelas di sana gambar buku, kemudian logo PLN dan di bawahnya terdapat tulisan tagihan PLN dengan demikian pengguna sudah mengetahui fungsi aplikasi tanpa melihat namanya atau juga sebaliknya tanpa ikon pun orang yang melihat sudah tahu fungsi aplikasi. Jadi kesimpulannya pembuatan ikon dan penentuan nama aplikasi sangat bagus dan cocok juga saling menguatkan. Langsung saja berikut adalah tampilan utama aplikasi:
Screenshot tampilan utama CEK TAGIHAN PLN oleh rev-all.blogspot.com
Tampilan utama aplikasi
Pada tampilan utama kita disajikan dengan formulir cek tagihan yang dengan demikian dengan mudah pengguna langsung mengecek tagihan yang diinginkan. Berikut adalah contoh hasil pengecekan tagihan yang sudah dibayar/ lunas:
Screenshhot tagihan PLN bulann ini aplikasi CEK TAGIHAN PLN oleh rev-all.blogspot.com
Tampilan hasil cek tagihan listrik

Fasilitas:
  • Cek tagihan listrik berdasarkan bulan yang diinginkan
  • Reminder atau pengingat tagihan bulanan (setiap ID pelanggan dapat dirubah tanggal pengingatnya)
  • Laporan ditampilkan dalam bentuk ringkasan & dapat dilihat dalam bentuk rincian (seperti struk) dengan masuk menu "Lihat Detail" setelah mengecek tagihan
  • Kirim tagihan ke e-mail
  • Memiliki 2 bahasa (inggris dan indonesia)
  • Pemilihan ukuran huruf
Kelebihan:
+ Gratis (dengan iklan)
+ Desain cukup bagus
+ Mudah digunakan

Kekurangan:
Sebenarnya aplikasi ini tidak memiliki kekurangan yang mengganggu fungsinya, tetapi akan lebih bagus lagi pada "about" ditambahkan tentang developer (bukan tentang aplikasi saja).

Selain itu pada percobaan pengiriman e-mail selalu gagal, karena ada fasilitas seharusnya ini berjalan dan akan sangat bagus serta membantu jika ini berfungsi.
Untuk membaca ulasan update aplikasi versi 2.0.2 (yang sudah memperbarui fasilitas ini - jadi kini sudah dapat kirim laporan via e-mail), silahkan klik di sini.
Kesimpulan:
Meskipun aplikasi ini memiliki kekurangan tetapi tidak mengganggu fungsi dan kelebihan dari aplikasi ini, karena sependek yang saya tahu aplikasi ini sangat bagus pada saat ini dibandingkan dengan aplikasi pengecek tagihan listrik yang lain. Jadi saya merekomendasikan aplikasi ini khususnya untuk sobat yang membutuhkan aplikasi pengecekan tagihan listrik tiap bulannya.

Untuk Anda yang ingin download apk-nya silahkan klik salah satu link berikut:


Sekian ulasan kali ini.
Semoga bermanfaat.
konsultasisyariah.com
-- free space --
Untuk sobat yang suka dengan ulasan-ulasan pada blog ini,
silahkan berlangganan via e-mail.

Masukkan alamat e-mail:

Buka e-mail Anda untuk konfirmasi berlangganan.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan meninggalkan komentar.
Kritik & Saran. Terimakasih atas kehadiran dan juga ukiran jejak Anda.